Strategi Kepala Sekolah Dalam Mempertahankan Kualitas Pendidikan Berbudaya Islami di SMPN 1 Selong

Penulis

  • Nurul Jum’ah Fathi Huballoh Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Sibawaihi Mutawalli

Kata Kunci:

Strategi Kepala Sekolah, Kualitas Pendidikan, Budaya Islami

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah: (1) mengetahui alasan mempertahanakan kualitas pendidikan berbudaya Islami, (2) mendeskripsikan strategi kepala sekolah dalam mempertahankan kualitas pendidikan berbudaya Islami, (3) mengetahui kontribusi budaya islami terhadap prestasi siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan analisis  deskriptif kualitatif analitik. Penentuan narasumber dilakukan dengan teknik snowballing sampling. Kemudian teknik pengumpulan datanya adalah melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan uji validitasnya dengan menggunakan trianggulasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Ditunjuk oleh Dikbud NTB untuk mempertahankan kualitas pendidikan berbudaya Islami. Kedua, sebagai contoh dari SMP yang ada di Kabupaten Lombok Timur. 2). Strategi kepala sekolah untuk mempertahankan kualitas pendidikan berbudaya Islami di sekolah yaitu dengan melakukan pembiasaan-pembiasaan dalam melakukan sesuatu di lingkungan sekolah.  Selain itu dalam melaksanakan kegiatan, kepala sekolah membentuk team/bentuk pengurus atau bentuk Pembina, kemudian, para Pembina menyusun rencana kegiatan yang akan dilaksanakan selama satu semester atau satu tahun, dilanjutkan dengan persetujuan dari kepala sekolah. 3). Kontribusi strategi kepala sekolah terhadap kualitas pendidikan berbudaya Islami yaitu terbentuknya lingkungan sekolah yang Islami melalui kegiatan-kegiatan yang sudah dilakukan, antara lain: saling menghargai antara guru dengan guru maupun dengan murid yang muslim maupun dengan non muslim sangat erat, budaya disiplin, dan menjaga kebersihan sekolah.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-09-14

Cara Mengutip

Fathi Huballoh, N. J. (2023). Strategi Kepala Sekolah Dalam Mempertahankan Kualitas Pendidikan Berbudaya Islami di SMPN 1 Selong. Jurnal Al Mahsuni: Jurnal Studi Islam Dan Ilmu Pendidikan, 11(02). Diambil dari https://ojs.kopertais14.or.id/index.php/almahsuni/article/view/343