DIAGNOSTIK ANAK AGRESIF DAN CARA INTERVENSINYA

Penulis

  • muhamad amin Institut Agama Islam Qomarul Huda Bagu
  • Khusnuzziadatul Khairi Prodi PAUD, Fakultas Tarbiyah, Institut Agama Islam Qomarul Huda

Abstrak

Setiap anak yang lahir ke dunia, sangat rentan dengan berbagai masalah. Masalah yang dihadapi anak, terutama anak usia dini, biasanya berkaitan dengan gangguan pada proses perkembangannya. Bila gangguan tersebut tidak segera diatasi maka akan berlanjut pada fase perkembangan berikutnya yaitu fase perkembangan anak sekolah. Pada gilirannya, gangguan tersebut dapat menghambat proses perkembangan anak yang optimal. Dengan demikian, penting bagi para orang tua dan guru untuk memahami permasalahan-permasalahan anak agar dapat meminimalkan kemunculan dan dampak permasalahan tersebut serta mampu memberikan upaya bantuan yang tepat. Tingkah laku agresif adalah suatu tingkah laku menyerang baik yang dilakukan secara lisan atau non verbal maupun melakukan suatu ancaman yang digunakan sebagai pernyataan adanya rasa permusuhan. Jika dibiarkan begitu saja, akan menjadi juvenile delinquency yaitu tingkah laku khas kenakalan remaja. Sehingga diperlukan penanganan sejak anak usia dini agar tidak berdampak buruk kepada anak.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-04-12